Icon yang digunakan berformat .ico yang dibuat khusus untuk Icon.Kita bisa membuat iconnya sendiri dari sebuah gambar atau foto.Kenapa harus mengganti Icon Folder pada PC?Karena dengan mengganti icon folder,kita tidak akan bosan melihat bentuk icon folder yang itu-itu saja.Selain itu juga memudahkan kita dalam mencari letak folder,karena bisa dilihat dari warna dan bentuk iconnya yang berbeda-beda.
Sebenarnya untuk mengubah icon bisa menggunakan software khusus untuk melakukannya.Namun kadang-kadang ketika sedang berjalan malah terjadi error dan hasilnya tidak sempurna.Kali ini GG Sukses Blog akan membagikan Cara Mengubah Icon Folder PC Dengan Mudah Tanpa Software tambahan.Bisa dipraktekkan pada Operating System Windows.
Cara Mengubah Icon Folder PC Dengan Mudah
- Silahkan target terlebih dahulu Folder mana yang akan diubah bentuk Iconnya.Bisa juga menyiapkan icon folder yang ingin digunakan,dan harus berformat .ico berbentuk persegi,misalnya 512x512 pixels.Jika ingin menggunakn icon yang sudah jadi,anda bisa mencarinya di Google.
- Klik kanan pada Folder target.Kemudian pilih Menu Properties,yang biasanya terletak dibagian paling bawah.
- Kemudian pergi ke Tab Customize,dan pilih Menu Change Icon.
- Maka akan muncul list daftar Icon bawaan Windows yang bisa anda pilih.Jika ingin menggunakan icon sendiri,silahkan pilih menu Browse dan cari letak Icon yang ingin digunakan,dan pilih Open.Dalam percobaan ini saya memilih menggunakan Icon milik saya sendiri.
- Jika pada menu Tab Customize sudah muncul gambar Icon yang anda pilih,berarti ukuran dan jenis icon sudah cocok.Silahkan klik tombol Ok atau Apply.
- Dan lihat hasilnya,icon folder anda sudah berubah sesuai gambar Icon keinginan anda.Jika masih belum berubah silahkan Klik tombol Reload.
Saya juga menyediakan 10 buah Icon siap pakai sebagai bahan percobaan.Cara untuk mengganti iconnya juga sama seperti tutorial di atas.Atau jika tertarik,kalian bisa membuatnya sendiri menggunakan software pengedit Foto.Bisa juga menduetkan Folder yang cantik dan unik dengan software Folder Colorizer 1.3.3 Final yang bisa digunakan untuk Mengganti Warna Folder.Silahkan download 10 Buah Folder Icon keren gratis dibawah ini :
Via Tusfiles
Password RAR File : GGSukses.Merasa kesulitan unduh file dari Tusfiles?Silahkan baca Cara Mudah Download File di Tusfiles Terbaru 2015.
Cara Mengubah Icon Folder PC Dengan Mudah Tanpa Software
0 komentar